PLGScwyJoI1dmjPNeEjfB1B30zQIU8yjTdcJPAYT
Bookmark
Featured Post

Monitoring dan Evaluasi Bidang Keuangan Kwarda Jambi ke Kwarcab Merangin

Photo bersama dengan Bidang KUASP Kwarda Jmbi Merangin — Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Jambi melalui Bidang Keuangan, Usaha, Aset, Sarana…

Semarak Upacara Unggun Api Warnai Malam Jambore Cabang IX Kwarcab Merangin

 

Bupati Perkemahan Kak Dedi Chandra bertindak sebagi sesepuh upacara

Merangin — Suasana malam di Bumi Perkemahan Kwartir Cabang (Kwarcab) Merangin dipenuhi semangat dan keceriaan ribuan peserta yang mengikuti Upacara Unggun Api, salah satu agenda utama dalam rangkaian Jambore Cabang Kwarcab Merangin Tahun 2025.(29/10/2025)

Bertindak selaku Sesepuh Upacara, Bupati Perkemahan Kak Dr. H. Dedi Chandra, S.STP., M.Si memimpin jalannya kegiatan dengan penuh wibawa dan semangat kebersamaan. Upacara diawali dengan penyalaan obor Api Dasa Darma Pramuka, sebagai simbol pengamalan nilai-nilai luhur kepramukaan yang menjadi pedoman hidup setiap pramuka.

Penyalaan Unggun Api oleh Sesepuh Upacara


Setelah itu, Sesepuh Upacara menyalakan Api Unggun utama, disambut tepuk tangan meriah dan sorak semangat dari seluruh peserta. Api yang menyala terang di tengah lapangan perkemahan menjadi lambang semangat, kejujuran, dan persatuan pramuka Merangin.

Dalam sambutannya, Kak Dedi Chandra menyampaikan pesan penuh makna kepada seluruh peserta:

“Api yang menyala malam ini bukan sekadar penerang di tengah gelap malam, tetapi simbol semangat pantang menyerah dan persaudaraan sejati. Jadikan unggun api ini sebagai pengingat bahwa pramuka harus selalu menjadi cahaya bagi lingkungan, bangsa, dan negara,” ujar beliau disambut tepuk tangan riuh peserta.

persiapan api dasa darma


Kemeriahan malam unggun api semakin terasa ketika letusan mercon spektakuler menghiasi langit perkemahan, menciptakan suasana yang memukau dan membangkitkan semangat kebersamaan di antara peserta.

Upacara ini diikuti oleh seluruh peserta jambore, pimpinan kontingen, pembina pendamping, serta disaksikan oleh masyarakat dari berbagai daerah di Kabupaten Merangin yang datang memenuhi area perkemahan.

Selain menjadi hiburan malam yang berkesan, kegiatan ini juga menjadi wadah pembentukan karakter, mempererat tali silaturahmi, serta menumbuhkan rasa cinta tanah air dan tanggung jawab sosial di kalangan generasi muda.

Dengan penuh makna dan kebersamaan, malam unggun api ini menjadi salah satu momen terbaik dalam Jambore Cabang Kwarcab Merangin 2025, yang akan selalu dikenang sebagai simbol semangat pramuka yang tidak pernah padam.(nisa/pusdatin/kwrcb/mrgn)

0

Posting Komentar